Minggu, 14 Oktober 2012

Rebutan ( khasiat ) bayam dengan popeye….

Istriku suka sekali sayur bayam, selidik punya selidik, ternyata kalau di rumah mertuapun, makanan favoritnya adalah sayur bayam, hahaha. Ini nih yang namanya makan mengikuti kebiasaan orang tua. Tapi tidak ada ruginya sih suka konsumsi bayam. Tulisan ini akan menyajikan sekelumit tentang bayam.
Bayam yang sering di jual di pasaran dan biasa di konsumsi sebagai sayuran oleh kita lebih di kenal dengan bayam cabutan atau bayam sekul. Ada 3 varietas bayam yang termasuk kedalam golongan bayam ( Amaranthus tricolor ), yaitu bayam hijau biasa, bayam merah ( blitum rubrum ), yang batang dan daunnya berwarna merah dan bayam putih ( Blitum Album ), yang  berwarna hijau keputih-putihan.
Secara umum, tanaman bayam dapat meningkatkan kerja ginjal dan melancarkan pencernaan. Akar bayam merah berkhasiat sebagai obat disentri. Bayam termasuk sayuran berserat yang dapat di gunakan untuk memperlancar proses buang air besar. Makanan berserat sangat dianjurkan untuk dikonsumsi oleh penderita kanker usus besar, penderita kencing manis, kolesterol darah tinggi dan bagi yang ingin menurunkan berat badan. Dalam pengobatan, daun bayam dapat digunakan untuk mengobati ; tekanan darah rendah, kurang darah ( anemia ), gagal ginjal, memperkuat akar rambut dan membersihkan darah sehabis melahirkan. Sementara akarnya dapat di gunakan untuk pengobatan disentri.
Namun sebagai catatan, bayam tidak dianjurkan untuk dikonsumsi dalam jumlah banyak bagi penderita dengam kadar asam urat darah yang tinggi dan rematik gout karena bayam mengandung purin yang cukup tinggi. Dalam pengobatan, bayam merah di anggap lebih berkhasiat daripada bayam hijau.
So, bagi sobat sehat, jangan mau kalah dengan popeye. Cintai dan konsumsilah bayam sejak sekarang. Sebelum Anda menyesal karena kehabisan bayam karena dihabiskan popeye. Hahahaha. Salam Sehat Sejahtera Selalu.

0 komentar:

Text widget

About

Minggu, 14 Oktober 2012

Rebutan ( khasiat ) bayam dengan popeye….

Istriku suka sekali sayur bayam, selidik punya selidik, ternyata kalau di rumah mertuapun, makanan favoritnya adalah sayur bayam, hahaha. Ini nih yang namanya makan mengikuti kebiasaan orang tua. Tapi tidak ada ruginya sih suka konsumsi bayam. Tulisan ini akan menyajikan sekelumit tentang bayam.
Bayam yang sering di jual di pasaran dan biasa di konsumsi sebagai sayuran oleh kita lebih di kenal dengan bayam cabutan atau bayam sekul. Ada 3 varietas bayam yang termasuk kedalam golongan bayam ( Amaranthus tricolor ), yaitu bayam hijau biasa, bayam merah ( blitum rubrum ), yang batang dan daunnya berwarna merah dan bayam putih ( Blitum Album ), yang  berwarna hijau keputih-putihan.
Secara umum, tanaman bayam dapat meningkatkan kerja ginjal dan melancarkan pencernaan. Akar bayam merah berkhasiat sebagai obat disentri. Bayam termasuk sayuran berserat yang dapat di gunakan untuk memperlancar proses buang air besar. Makanan berserat sangat dianjurkan untuk dikonsumsi oleh penderita kanker usus besar, penderita kencing manis, kolesterol darah tinggi dan bagi yang ingin menurunkan berat badan. Dalam pengobatan, daun bayam dapat digunakan untuk mengobati ; tekanan darah rendah, kurang darah ( anemia ), gagal ginjal, memperkuat akar rambut dan membersihkan darah sehabis melahirkan. Sementara akarnya dapat di gunakan untuk pengobatan disentri.
Namun sebagai catatan, bayam tidak dianjurkan untuk dikonsumsi dalam jumlah banyak bagi penderita dengam kadar asam urat darah yang tinggi dan rematik gout karena bayam mengandung purin yang cukup tinggi. Dalam pengobatan, bayam merah di anggap lebih berkhasiat daripada bayam hijau.
So, bagi sobat sehat, jangan mau kalah dengan popeye. Cintai dan konsumsilah bayam sejak sekarang. Sebelum Anda menyesal karena kehabisan bayam karena dihabiskan popeye. Hahahaha. Salam Sehat Sejahtera Selalu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Search This Blog

Template by : kendhin x-template.blogspot.com